cara pembuatan akuarium ikan

cara pembuatan akuarium ikan - Hallo sahabat Beternak Ikan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul cara pembuatan akuarium ikan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : cara pembuatan akuarium ikan
link : cara pembuatan akuarium ikan

Baca juga


cara pembuatan akuarium ikan

cara pembuatan akuarium ikan




cara pembuatan akuarium ikan 

Akuarium  merupakan wadah/media pemeliharaan jenis biota air, hewan air yang dapat dipelihara pada akuarium adalah ikan, kura-kura, udang. untuk memperoleh akuarium ini dapat dilakukan dengan cara membelinya atau membuat sendiri, bila kita tidak cukup uang untuk membelinya kita dapat membuat sendiri akuarium di rumah.  bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat akuarium adalah : 
- Kaca 
- Lem Kaca
- Solatif 

Ukuran kaca yang akan digunakan bervariasi tergantung keperluan dan jenis ikan apa yang akan dipelihara, bila kita akan memelihara jenis ikan yang cukup besar seperti arwana maka ukuran akuarium yang digunakan minimum 80 x 40 x 40  cm, bila jenis ikan yang relatif ukuran tubuhnya kecil seperti koki, guppy, sumatra, manvis, bisa menggunakan akuarium ukuran 60 x 30 x 30 cm.

untuk memulai pembuatan pertama kita harus memperhitungkan atau mengukur ukuran kaca yang akan dipasang untuk akurium dengan berbentuk persegi panjang terdapat 5 (lima) sisi kaca yang digunakan, untuk sisi bawah atau alas menggunakan akuarium berukuran 80 x 40 cm dengan ketebalan 5 mm, untuk 2 (dua) sisi samping berukuran 79 x 40 cm  ketebalan 5 mm, dan untuk 2 (dua) sisi samping lainnya berukuran 40 x 40 cm tebal 5 mm. untuk alas kita gunakan sterofoam sebagai alas untuk kaca yang berukuran 80 x 40 cm.

 kaca yang akan dipasang dengan kaca yang di bawah yaitu kaca ukuran 40 x 40 cm. kaca yang di bawah diberi lem khusus kaca dengan banyak lem yang digunakan sesuai ukuran kaca yang akan ditempelkan yaitu sepanjang 40 cm. sebelum dilem agar pengeleman menjadi rapi perlu dipasang solatif untuk menjaga lem tidak melebar kemana-mana. setelah ditempel kaca tersebut ditahan oleh penyangga berupa kaleng bekas agar tidak jatuh.

kemudian kita persiapkan kaca dengan ukuran 79 x 40cm untuk dipasang di sisi berikutnya. pengeleman dilakukan pada kaca alas 80 x 40 dan kaca uk. 40 x 40 cm, setelah dilem kemudian dipasangkan kaca ukuran 79 x 40 cm tersebut, begitu selanjutnya sampai kedua kaca lainnya terpasangkan.

setelah terpasang semuanya yaitu 5 (lima) kaca kemudian pada sudut-sudutnya yaitu sudut dalam akuarium diberi lem pada setiap kelilingnya untuk mencegah terjadinya kebocoran akuarium. untuk menahan akuarium agar kuat perlu dipasang kaca pada bagian atas akuarium sekelilingnya yaitu  dipasang kaca dengan ukuran 80 x 6 cm  tebal 5 mm dan 40 x 6 cm tebal 5 mm. hal ini bertujuan untuk mengikat antara sisi kaca yang satu dengan sisi kaca yang lainnya. setelah beres dibuat, akuarium tidak bisa langsung diisi air. solatif yang tadi dipasang pada akuarium dilepas.

akuarium bisa diberi air setelah 1 hari dikeringkan, pemberian air jangan sekaligus diisi penuh harus sedikit demi sedikit. pengisian pertama kurang lebih ketinggian airnya 5 - 10 cm hal ini bertujuan untuk mengecek akuarium takut terjadi kebocoran. bila tidak ada yang bocor maka air bisa ditambah lagi.





Demikianlah Artikel cara pembuatan akuarium ikan

Sekianlah artikel cara pembuatan akuarium ikan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel cara pembuatan akuarium ikan dengan alamat link https://beternak-ikan-sukses.blogspot.com/2012/10/cara-pembuatan-akuarium-ikan.html

0 Response to "cara pembuatan akuarium ikan"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.